
SURABAYA (Lenteratoday) - Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, bersama sang Istri Rini Indrayani dan anak pertamanya Alfanana Puteri datang ke TPS 35, Kelurahan Karah, Kecamatan Jambangan, untuk memberikan hak suaranya dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 yang berlangsung hari ini (14/02/2024).
Ketiganya pun kompak datang ke TPS dengan mengenakan baju warna senada yaitu warna hitam.
"Saya bersama Istri dan anak pertama saya di TPS 35 untuk menyalurkan aspirasi masyarakat dan mensukseskan Pemilu baik legislatif, maupun presiden. Alhamdulillah selesai semua," kata Eri ketika ditemui usai pencoblosan, Rabu (14/02/2024).

Eri mengungkapkan, jika Pemilu ini merupakan pertandingan persahabatan yang harus dijunjung tinggi Jurdil-nya (Jujur dan Adil).
"Sehingga, siapa pun yang terpilih nantinya bisa memimpin negara dengan baik dan tegak lurus dalam menjalankan tugas," tutur Eri.
Eri berharap, nantinya pertandingan persahabatan ini tidak memunculkan pertempuran, dan persaingan antar warga.
"Alhamdulillah saya bangga dengan warga Surabaya karena saya sudah katakan kalau pilihan ini adalah kepentingan dunia jangan sampai merusak kepentingan akhirat kita. Terima kasih warga Surabaya yang sudah menjaga kota ini dalam kondisi aman, tenang dan nyaman," tukasnya. (*)
Reporter: Amanah Nur Asiah (mg) | Editor : Lutfiyu Handi