20 April 2025

Get In Touch

Anggota DPRD Minta Orang Tua Awasi dan Cegah Anak dari Pergaulan Negatif

nggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Susi Idawati.
nggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Susi Idawati.

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Susi Idawati, mengingatkan para orang tua untuk selalu mengawasi pergaulan dan aktivitas anak- anaknya, khususnya yang berusia remaja. Karena di usia ini anak sedang mencari jati diri dan cenderung lebih sehingga mudah terpengaruh.

Hal itu juga untuk menangkal anak remaja dari pergaulan negatif dan pengaruh informasi yang begitu cepat dari internet dan media sosial. "Mengawasi anak remaja sangat penting untuk mencegah mereka salah pergaulan, berperilaku negatif dan melakukan tindakan yang melanggar hukum," papar Susi, Jumat (2/2/2024).

Di usia remaja, pergaulan yang salah bisa membawa anak menjadi anggota geng, mencoba obat-obatan terlarang atau narkoba, dan perilaku lainnya yang bisa mengganggu masyarakat dan merugikan diri sendiri.

Karena itu Susi mendorong para orang tua untuk membangun komunikasi yang baik dan terbuka dengan anak. Melalui cara ini orang tua dapat memberikan pemahaman tentang nilai - nilai positif dalam kehidupan.

"Pendidikan di dalam keluarga dan komunikasi yang baik antara orang tua dengan anak menjadi kunci utama untuk mencegah anak terjerumus ke pergaulan bebas dan perilaku negatif," ucapnya.

Susi juga mengatakan bahwa orang tua perlu menciptakan lingkungan yang kondusif bagi tumbuh kembang anak, baik secara fisik maupun mental. Keluarga dan sekolah adalah tempat yang tepat untuk mengajarkan nilai-nilai positif kehidupan.

Ia menambahkan, kolaborasi antara keluarga, sekolah, masyarakat dan instansi pemerintah terkait, dapat menjadi solusi untuk menangani isu terkait permasalahan remaja. Tentunya orang tualah memegang peran yang terbesar dalam mencegah anaknya dari pergaulan negatif.

"Dengan memberikan perhatian, pemahaman terhadap nilai-nilai positif, serta menciptakan lingkungan yang kondusif, diharapkan kita bisa menciptakan generasi penerus yang berkualitas serta bermanfaat bagi masyarakat dan negara," pungkasnya. (*)

Reporter : Novita | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.