21 April 2025

Get In Touch

Diskominfo Kota Kediri Kuliah Tamu ke Universitas Brawijaya

Peserta sosialisasi sektoral dari perwakilan kelurahan se-Kota Kediri saat mengikuti kuliah tamu di Universitas Brawijaya Malang
Peserta sosialisasi sektoral dari perwakilan kelurahan se-Kota Kediri saat mengikuti kuliah tamu di Universitas Brawijaya Malang

MALANG, (Lenteratoday) -Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Kediri mengajak peserta sosialisasi statistik sektoral dari seluruh kelurahan di Kota Kediri berkunjung ke pojok statistik dan mengikuti kuliah tamu di Universitas Brawijaya, Selasa (5/12). Hal itu untuk makin memantapkan pemahaman tentang statistik sektoral.

Kepala Dinas Kominfo Apip Permana mengatakan data sektoral merupakan data sangat penting bagi Pemkot Kediri. Apalagi sebagai ujung tombak pemerintahan, kelurahan diharapkan bisa mengakomodir kebutuhan masyarakat dengan menyajikan data secara valid dan benar.

Melalui kegiatan ini, Apip berharap bisa memperoleh output data domisili penduduk yang lebih tepat dan valid untuk digunakan sebagai alat ukur beberapa dokumen dan indeks di kegiatan Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Agus Dwi Sulistyono S.si., M.si dosen pengampu terkait mata kuliah statistika/ matematika dari Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Brawijaya yang bertindak sebagai narasumber mengatakan sebagai ujung tombak di pemerintahan, kelurahan tidak hanya berperan dalam menyediakan data yang valid namun yang tidak kalah penting ialah memproses data dengan tepat.

"Kita belajar tentang visualisasi data ini bertujuan agar bisa mempresentasikan data secara jelas dan detail kepada masyarakat baik berbentuk tabel maupun grafik," terangnya (*)

Reporter: Gatot Sunarko/rls

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.