
PALANGKA RAYA (Lenteratoday) – Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K. Yunianto, meminta pemerintah setempat agar memberikan penghargaan kepada para guru di Kota Palangka Raya, terutama yang ada di daerah pelosok. Sebab, guru memegang peranan penting dalam menciptakan generasi muda yang cerdas dan berkualitas yang kelak menjadi harapan bangsa.
"Guru berjasa menjadikan seseorang bisa sukses dalam kehidupan, namun ironisnya masih banyak guru yang kehidupannya kurang sejahtera," papar Sigit, Rabu (15/11/2023).
Ia menuturkan, seorang Guru adalah pahlawan tanpa tanda jasa, karena perannya dalam mencerdaskan generasi muda. Sehingga kelak dapat bersaing dan menjadi orang yang berguna bagi Bangsa dan Negara.
Sigit mengatakan, Guru merupakan tulang punggung pembangunan masyarakat melalui sektor pendidikan. Karena itu penghargaan yang layak perlu diberikan sebagai bentuk pengakuan terhadap dedikasi para Guru.
“Pemerintah harus menjadikan perhatian terhadap para Guru sebagai prioritas utama, dengan memberikan penghargaan dan memperhatikan kesejahteraan mereka,” ungkapnya.
Menurut Legislator yang menjabat sebagai Sekretaris DPD PDIP Provinsi Kalteng ini, mengajar bukanlah pekerjaan yang mudah.
Ia menambahkan, dengan memberikan penghargaan kepada para Guru, dapat menjadi motivasi dan penyemangat bagi para Guru dalam memberikan kontribusi serta pembentukan karakter dan peningkatan mutu pendidikan.
Selebihnya Sigit menuturkan, tantangan dan beban kerja yang dihadapi para guru dalam menghadapi dinamika pendidikan masa kini bukanlah hal yang mudah.
"Mari kita apresiasi jasa para Guru dengan memberikan penghargaan, dengan harapan para Guru semakin semangat dalam berdedikasi untuk mencerdaskan anak bangsa," pungkasnya. (*)
Reporter : Novita | Editor : Lutfiyu Handi