20 April 2025

Get In Touch

Perbaikan Jembatan Kaca Kampung Warna-warni Jodipan Rampung

Kondisi perbaikan jembatan kaca penghubung Kampung Warna-warni Jodipan dan Kampung Tridi. (Dok. Dinas PUPR-PKP Kota Malang)
Kondisi perbaikan jembatan kaca penghubung Kampung Warna-warni Jodipan dan Kampung Tridi. (Dok. Dinas PUPR-PKP Kota Malang)

MALANG (Lenteratoday) - Jembatan kaca penghubung Kampung Warna-warni Jodipan (KWJ) dan Kampung Tridi Kota Malang telah rampung diperbaiki sejak Senin (6/11/2023). Sebelumnya, jembatan tersebut dilaporkan mengalami keretakan pada sisi sebelah utara struktur bangunan, tepatnya pada beton sambungan plat lantai jembatan dengan kolom.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPUPRPKP) Kota Malang, Dandung Djulharjanto menyampaikan, usai melakukan audiensi bersama perwakilan warga KWJ dan Kampung Tridi pada 31 Oktober lalu. Pemkot Malang lantas segera melakukan perbaikan pada Jumat (3/11/2023) kemarin.

"Dalam perbaikannya itu meliputi mulai dari pengisian material pada jembatan yang retak, perbaikan sealant kaca, dan juga perbaikan pada besi jembatan yang sudah mulai berkarat," ujar Dandung, saat dikonfirmasi melalui sambungan selular, Selasa (7/11/2023).

Saat disinggung mengenai besaran anggaran yang dikeluarkan dalam perbaikan jembatan kaca tersebut. Dandung menyebut bahwa jumlah anggaran tidak terlalu banyak, tetapi pihaknya mengaku belum mengetahui pasti terkait nominal yang digelontorkan.

"Anggarannya gak banyak, tapi saya belum tahu pastinya. Ini masih menunggu laporan dari teman-teman,” tambahnya.

Sementara itu, dari pantauan di lapangan, meskipun telah dilakukan perbaikan pada struktur jembatan kaca. Namun, hingga saat ini akses jembatan tersebut masih tertutup bagi wisatawan. Hal tersebut dibuktikan dengan adanya pagar bergembok di depan jembatan kaca, bertuliskan “Closed, Bridge under Repair.”

Hal tersebut membuat salah satu pengunjung KWJ, Fitri Fatmawati, mengaku sedikit kecewa dengan adanya penutupan jembatan kaca ini. Terlebih, Fitri mengaku kunjungannya ini merupakan kali pertamanya mengunjungi Kampung Warna Warni Jodipan.

“Ada sedikit kecewa. Saya gak tahu kalau ternyata jembatan kacanya ini dalam perbaikan dan ditutup aksesnya. Niatnya ke sini salah satunya mau foto di atas jembatan kaca itu. Tapi ya, gak apa-apa, kan juga demi peningkatan sarpras mungkin, ya," tegas Fitri. (*)

Reporter: Santi Wahyu | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.