
PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, telah mengumumkan Daftar Calon Legislatif Tetap (DCT) untuk Pemilu 2024.
Pengumuman DCT DPRD Kota Palangka Raya tersebut tertuang dalam surat ketetapan bernomor 10/PL.01.1-Pu/2/2023, yang ditandatangani Ketua KPU Kota Palangka Raya, Joko Anggoro.
Adapun Caleg yang telah ditetapkan berasal dari 18 partai politik (Parpol), yang mana jumlahnya mencapai 437 orang.
Terdapat 11 Parpol yang mengisi semua alokasi 30 kursi DPRD Kota Palangka Raya.
Ke-11 Parpol tersebut yaitu PKB, Gerindra, PDIP, Golkar, Nasdem, PKS, Hanura, PAN, Demokrat, PSI, dan Perindo.
Sementara itu jumlah Caleg dari tujuh parpol lainnya yakni Partai Buruh 13 orang, Gelora 18, PKN 18, Garuda 20, PBB 12, PPP 23, dan Partai Ummat tiga orang.
"Benar, DCT sudah ditetapkan dalam rapat pleno pada Jumat, 3 November 2023 kemarin," papar Joko Anggoro, Sabtu (4/11/2023).
Berikut daftar jumlah DCT DPRD Kota Palangka Raya pada Pemilu 2024 untuk 18 Partai Politik
- Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)
- Laki-laki : 19 orang
- Perempuan : 11 orang (37 persen)
- Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra)
- Laki-laki : 21 orang
- Perempuan : 9 orang (30 persen)
- Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan
- Laki-laki : 18 orang
- Perempuan : 12 orang (40 persen)
- Partai Golongan Karya (Golkar)
- Laki-laki : 20 orang
- Perempuan : 10 orang (33 persen)
5 Partai Nasional Demokrat (Nasdem)
- Laki-laki : 15 orang
- Perempuan : 15 orang (50 persen)
- Partai Buruh
- Laki-laki : 5 orang
- Perempuan : 8 orang (62 persen)
- Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia
- Laki-laki : 12 orang
- Perempuan : 6 orang (32 persen)
- Partai Keadilan Sejahtera (PKS)
- Laki-laki : 19 orang
- Perempuan : 11 orang (37 persen)
- Partai Kebangkitan Nusantara (PKN)
- Laki-laki : 11 orang
- Perempuan : 7 orang (39 persen)
- Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura)
- Laki-laki : 17 orang
- Perempuan : 13 orang (43 persen)
- Partai Garda Perubahan Indonesia (Garuda)
- Laki-laki : 12 orang
- Perempuan : 8 orang (40 persen)
12 Partai Amanat Nasional (PAN)
- Laki-laki : 18 orang
- Perempuan : 12 orang (40 persen)
- Partai Bulan Bintang (PBB)
- Laki-laki : 5 orang
- Perempuan : 5 orang (50 persen)
- Partai Demokrat
- Laki-laki : 19 orang
- Perempuan : 11 orang (30 persen)
- Partai Solidaritas Indonesia (PSI)
- Laki-laki : 20 orang
- Perempuan : 10 orang (33 persen)
- Partai Persatuan Indonesia (Perindo)
- Laki-laki : 20 orang
- Perempuan : 10 orang (33 persen)
- Partai Persatuan Pembangunan (PPP)
- Laki-laki : 14 orang
- Perempuan : 9 orang (38 persen)
- Partai Ummat
- Laki-laki : 2 orang
- Perempuan : 1 orang (33 persen)
Reporter : Novita | Editor : Lutfiyu Handi