20 April 2025

Get In Touch

3 Santri Terseret Arus Sungai Brantas, 2 Selamat dan 1 Korban Hilang

Tim Gabungan BPBD, aparat keamanan dan Basarnaa melakukan penyusuran hingga lokasi penyeberangan tradisional di Desa Mondo, Mojo, Kabupaten Kediri.
Tim Gabungan BPBD, aparat keamanan dan Basarnaa melakukan penyusuran hingga lokasi penyeberangan tradisional di Desa Mondo, Mojo, Kabupaten Kediri.

KEDIRI (Lenteratoday)-Pencarian Tim Gabungan bersama Basarnas hingga, Rabu (18/10/2023) hingga berita ini diturunkan belum berhasil menemukan santri pondok pesantren di Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri, Asyfau Bayu Asji. Korban diketahui tenggelam saat mandi di Sungai Brantas,Dusun Bangsongan Desa Sukoanyar Kecamatan Mojo.

Saat kejadian, santri asal Desa Bansari RT. 01 RW. 05 Kabupaten Temanggung Jawa Tengah ini mandi bersama dua santri lain. Saat mandi ketiga santri tersebut terseret arus. Santri atas nama Irfan dan Rama, berhasil menyelamatkan diri dan mencoba menolong korban Bayu hingga memasuki wilayah Desa Mondo.

Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Kediri, Johan Maras Ponda menceritakan, kejadian tersebut terjadi pada Selasa (17/10/2023) sekitar pukul 15.00 WIB.

"Saat mereka bertiga mandi kemudian terbawa arus sungai. Irfan dan Rama berusaha menolong Bayu hingga memasuki wilayah Desa Mondo. Pada hari kedua pencarian, Rabu (18/10/23) tim gabungan melakukan penyisiran mulai lokasi tenggelam hingga lokasi tambangan di utara Mondo, korban belum ditemukan,” papar Johan Maras Pondo.

Reporter: Gatot Sunarko/Editor: widyawati

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.