20 April 2025

Get In Touch

Pemkot Palangka Raya Bersama Bank Indonesia Kembangkan Wisata Kereng Bangkirai

Sekda Kota Palangka Raya menandatangani Mou dengan pihak BI Kalteng
Sekda Kota Palangka Raya menandatangani Mou dengan pihak BI Kalteng

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Pemerintah Kota (Pemkot) Palangka Raya berkolaborasi dengan pihak Bank Indonesia Provinsi Kalimantan mengembangkan kawasan Kereng Bangkirai menjadi kawasan wisata.

Penandatangan Memorandum of Understanding (MoU) dilakukan antara Pemkot Palangka Raya yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu, dengan Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kalimantan Tengah, Taufik Saleh.

"Dalam rangka mengembangkan kawasan Kereng Bangkirai agar menjadi kawasan wisata maka diperlukan pemenuhan Infrastruktur, untuk itulah MoU ditandatangani," papar Hera, Jumat (22/8/2023).

Mou tersebut merupakan satu langkah maju dalam mengembangkan salah satu obyek wisata potensial di Kota Palangka Raya terlaksana. Kolaborasi dan sinergitas yang dilakukan antara pihak Pemkot dengan Bank Indonesia Provinsi Kalimantan Tengah adalah untuk membangun satu lagi dermaga di kawasan wisata Kereng Bangkirai.

Menurut Hera, infrastruktur memang penting, tetapi kesadaran masyarakat yang ada di sekitar lokasi tersebut terhadap kondisi lingkungan yang memadai juga sangat penting, sehingga lingkungan bisa mendukung dan dikolaborasikan dengan tempat wisata.

Sementara itu, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kalimantan Tengah, Taufik Saleh, menuturkan bahwa MoU atau nota kesepakatan tersebut merupakan bantuan Program Sosial Bank Indonesia atau PSBI.

Taufik menjelaskan, pengajuan kerjasama untuk pembangunan wisata Kereng Bangkirai tersebut sebenarnya sudah sejak lama diajukan, namun baru sekarang dapat terealisasi.

"Melalui kolaborasi ini harapannya bisa berdampak positif bagi masyarakat dan bisa menggerakkan roda perekonomian di kawasan tersebut," pungkasnya.

Reporter: Novita|Editor: Arifin BH

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.