20 April 2025

Get In Touch

Kemarau Panjang, Anggota DPRD Palangka Raya Ingatkan Petani Siapkan Sumber Air Cadangan

Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Susi Idawati
Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Susi Idawati

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Musim kemarau panjang bisa berdampak pada kekeringan. Hal ini harus diantisipasi, terutama bagi para petani.

Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Susi Idawati pun menyarankan para petani memiliki cadangan sumber air sehingga tetap dapat mengairi sawah atau ladangnya.

"Musim kemarau memang menyebabkan sebagian sumber air mengering atau mendangkal, tapi hendaknya hal ini jangan menyebabkan para petani gagal panen," papar Susi, Kamis (14/9/2023).

Sebagai bentuk antisipasi, para petani disarankan untuk membuat cadangan air di dekat lahan atau ladang masing- masing.

Menurut Susi, sumber air cadangan ini diperlukan, sehingga saat musim kemarau seperti sekarang ini, sawah dan ladang para petani tetap tercukupi kebutuhan airnya.

“Sumber air cadangan ini sangat diperlukan para petani guna terhindar dari ancaman gagal panen akibat kekeringan,” ungkapnya.

Terkait hal ini, Susi menambahkan, tentu peran dari para penyuluh pertanian di wilayah masing- masing sangat diperlukan. Baik para penyuluh pertanian yang ada di tingkat Kelurahan maupun di tingkat Kecamatan.

Melalui para penyuluh pertanian ini, para petani dibimbing dan diarahkan agar memiliki cadangan sumber air masing- masing. Hal ini sebagai upaya berjaga- jaga saat menghadapi musim kemarau.

"Mengingat bukan kali ini saja para petani menghadapi musim kemarau, saya yakin para petani sudah cukup paham dan berpengalaman, serta tau apa yang harus dilakukan saat menghadapi musim kemarau," pungkasnya.

Reporter : Novita/Editor: widyawati

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.