
SIDOARJO, (Lenteratoday) - Politisi Gerindra, Andri Chrystanto (ACT) memastikan bantuan pompa air dari Bambang Haryo Soekartono untuk sumur di pasar Gedangan terpasang dan dimanfaatkan pedagang.
Andri Chrystanto alias ACT menjadi salah satu sosok loyalis dalam tim BHS peduli. Berbagai aksi sosial Bambang Haryo ia kawal tuntas untuk memastikan hal itu benar-benar tersalurkan.
"Sudah menjadi keharusan, progam dan aksi sosial Bapak Bambang Haryo Soekartono kita kawal hingga tuntas dan dapat menebar manfaat untuk masyarakat," kata Andri usai memasang pompa air di pasar Gedangan, Senin (11/9/23).
Dikatakannya, sebagai contoh pemasangan instalasi, selang hingga pompa air di sumur pasar Gedangan merupakan satu dari ribuan aksi BHS yang ia kawal hingga tuntas. Ia mengaku jika hal itu menjadi sebuah kewajiban yang tidak terhindarkan.
Pihaknya mengaku beberapa waktu lalu memang berkunjung ke Pasar Gedangan bersama Bambang Haryo dan melihat ada salah satu sumur yang dipakai pedagang menyiram atau membersihkan menggunakan gayung.
Selain memastikan aksi sosial BHS untuk masyarakat tersalurkan. Andri juga kerap melakukan kunjungan serap aspirasi dari pintu ke pintu PAC Gerindra di dapil nya, Sidoarjo, Buduran dan Sedati dalam memastikan tiket kemenangan pileg 2024 nanti (*)
Repoter: Angga Prayoga|Editor: Arifin BH