20 April 2025

Get In Touch

Mas Dhito Bantu 900 Ekor Indukan Lele Unggulan kepada 6 Pokdakan di Pare

Tim Dinas Perikanan Kabupaten Kediri saat menyerahkan bibit indukan lele berkualitas kepada salah pokdakan di Desa Tulungrejo, Pare.
Tim Dinas Perikanan Kabupaten Kediri saat menyerahkan bibit indukan lele berkualitas kepada salah pokdakan di Desa Tulungrejo, Pare.

KEDIRI (Lenteratoday)-- Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana berikan bantuan 900 ekor calon induk ikan lele berkualitas sebanyak kepada 6 kelompok pembudidaya ikan (pokdakan) di Desa Tulungrejo Pare dan Desa Punjul Kecamatan Plosoklaten. Pemberian bantuan calon induk tersebut sebagai upaya pertahankan Kabupaten Kediri Sebagai salah satu Sentra Produksi Lele di Jawa Timur.

Selain itu bantuan tersebut yang diberikan minggu lalu juga sebagai bentuk kepedulian kepada pembudidaya ikan lele agar tetap berproduksi tinggi. Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Kediri Nur Hafid menjelaskan, jumlah benih ikan lele tersebut terdiri dari 600 ekor calon induk betina dan 300 ekor calon induk jantan. Jenis induk lele yang diberikan adalah jenis lele Mutiara.

"Lele mutiara yang dipilih Mas Bup Dhito (sapaan akrab bupati Kediri) karena jenis ini mempunyai kelebihan antara lain, ketahanan terhadap penyakit yang baik, kecepatan pertumbuhan dimana dapat panen pada umur 60 - 80 hari, konversi pakan yang baik yaitu sekitar 0,9 sampai 1,1 dan rasa dagingnya lebih gurih,” jelas Nur Hafid, Selasa (5/9/2023).

Ditambahkan, tujuan dari pemberian bantuan calon induk lele adalah untuk mengganti induk-induk yang sudah tua dengan yang lebih muda dengan harapan produktivitas akan lebih optimal. Sehingga akan mempertahankan Kabupaten kediri sebagai produsen terbesar benih lele di Indonesia.

“Lele mutiara merupakan ikan hasil pemuliabiakan yang dilakukan oleh Balai Riset Kelautan dan Perikanan Kementerian Kelautan dan perikanan RI. Sehingga kami pastikan kualitas lebih baik karena melalui berbagai kajian dan penelitian mendalam,” katanya.
Selain calon induk ikan lele mutiara, bupati yang akrab Mas Dhito juga memberikan pakan induk berkualitas sebanyak 600 kg untuk 6 pokdakan di Kabupaten Kediri. Bantuan pakan ini juga upaya mempercepat pertumbuhan kualitas ikan lele.
Reporter: Gatot Sunarko

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.