20 April 2025

Get In Touch

Dipaksa Terima Cak Imin Sebagai Cawapres Anies, Ini Reaksi Partai Demokrat

Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya
Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya

JAKARTA (Lenteratoday) - Partai Demokrat mengatakan Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh, memutuskan secara sepihak Ketum PKB Muhaimin Iskandar berduet dengan Anies Baswedan. Bahkan, Partai Demokrat menyebut, pihaknya dipaksa untuk menerima keputusan tersebut.

Atas tindakan tersebut, Partai Demokrat telah menggelar rapat di Cikeas, Bogor, dan hasilnya akan menurunkan baliho-baiho yang memuat gambar Anies Baswedan. "Ya gambar Anies kami take down," kata Anggota Majelis Tinggi Demokrat Syarief Hasan dikutip dari detik.com, Kamis (31/8/2023).

Sekjen Demokrat Teuku Riefky Harsya sebelumnya juga mengatakan bahwa keputusan Cak Imin ditetapkan sebagai cawapres Anies Baswedan dilakukan sepihak oleh Ketum NasDem Surya Paloh.

"Namun demikian, sesuatu yang tidak terduga dan sulit dipercaya terjadi. Di tengah proses finalisasi kerja parpol koalisi bersama capres Anies dan persiapan deklarasi, tiba-tiba terjadi perubahan fundamental dan mengejutkan," kata Riefky dalam keterangannya dikutip dari detik.com, Kamis (31/8/2023).

"Pada Selasa malam, 29 Agustus 2023, di NasDem Tower, secara sepihak Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh tiba-tiba menetapkan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar sebagai cawapres Anies, tanpa sepengetahuan Partai Demokrat dan PKS," imbuh dia.

Dalam kesempatan itu, Riefky menceritakan bahwa Anies juga dipanggil malam itu oleh Surya Paloh untuk menerima keputusan tersebut. Namun, Anies mengutus Sudirman, juru bicaranya, untuk menyampaikan keputusan penting tersebut kepada Demokrat dan PKS.

"Malam itu juga, capres Anies dipanggil oleh Surya Paloh untuk menerima keputusan itu. Sehari kemudian, 30 Agustus 2023, capres Anies dalam urusan yang sangat penting ini, tidak menyampaikan secara langsung kepada pimpinan tertinggi PKS dan Partai Demokrat, melainkan terlebih dahulu mengutus Sudirman Said untuk menyampaikannya," kata Riefky. (*)

Sumber : Detik.com | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.