
KEDIRI (Lenteratoday) -Penalti Renan Silva selamatkan Persik Kediri dari kekalahan tim tamu PSIS Semarang hingga bermain imbang 1-1 di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, Jumat (25/8/23). Bermain di depan pendukung sendiri tim berjuluk Macan Putih ini tertinggal terlebih dahulu oleh tim tamu.
Gol PSIS Semarang dicetak legiun asingnya Taisei Marukawa pada menit ke-34. Pemain asal Jepang tim Mahesa Jenar berhasil memperdaya tiga pemain Persik, hingga mampu melepaskan tembakan ke gawang yang dijaga Kurniawan Kartika Ajie.
Duet pemain depan Persik, Renan da Silva dan Claudio Silva sejak awal pertandingan terus melakukan tekanan ke pertahanan PSIS Semarang yang dijaga Rizky Darmawan.
Pada menit ke-70 Persik Kediri menyerang ke pertahanan PSIS Semarang. Terjadi kemelut di depan gawang tandukan salah satu pemain Persik ke arah gawang Rizky Darmawan menyentuh tangan salah satu pemain PSIS. Mengetahui handsball di kotak terlarang, wasit mengganjar dengan tendangan penalti.
Renan Silva dipercaya sebagai algojo. Tendangan Renan Silva ke arah pojok kanan gawang sebenarnya berhasil tersentuh Rizky Darmawan, karena tendangan cukup keras terlepas dan masuk ke gawang hingga mengubah kedudukan menjadi 1-1.
Hingga wasit meniup peluit akhir pertandingan skor tidak berubah tetap 1-1. Dengan hasil tersebut, PSIS Semarang mengemas 15 poin dari 10 laga dan berada di peringkat lima klasemen sementara BRI Liga 1 2023/2024. Sedangkan Persik berada di posisi 11 dengan koleksi 12 angka.
Susunan Pemain:
Persik Kediri: Kurniawan Kartika Ajie; Agil Munawar, Hamra Hehanussa, Anderson, Yusuf Meilana, Bayu Otto, Rohit Chand, Faris Aditama, Renan Silva, M. Supriadi, Flavio Silva
Pelatih: Marcelo Rospide
PSIS Semarang: Rizky Darmawan; Bayu Fiqri, Giovani Numberi, Lucao, Wahyu Prasetyo, Boubakary Diarra, Septian David Maulana, Tri Setiawan, Wawan Febrianto, Carlos Fortes, Taisei Marukawa
Pelatih: Gilbert Agius
Reporter: Gatot Sunarko|Editor: Arifin BH