21 April 2025

Get In Touch

DPRD Palangka Raya Minta Masyarakat Waspada Penyakit Diare dan ISPA

Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Sigit Widodo
Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Sigit Widodo

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Sigit Widodo, mengingatkan seluruh warga Kota Palangka Raya agar selalu menjaga kesehatan, karena kemarau yang sampai saat ini masih melanda daerah setempat menjadi pemicu munculnya penyakit diare dan ISPA.

"Musim kemarau menyebabkan udara sangat panas, sehingga mengakibatkan partikel debu di udara berterbangan dan kemudian terhirup oleh manusia yang menimbulkan penyakit diare dan ISPA," papar Sigit, Jumat (18/8/2023).

Ia melanjutkan, untuk mengantisipasi agar terhindar dari penyakit ISPA, masyarakat disarankan untuk menggunakan masker saat keluar rumah, perbanyak mengonsumsi air putih, sayur dan buah-buahan, serta vitamin C. Tujuannya adalah untuk meningkatkan daya tahan tubuh agar tidak mudah terserang berbagai penyakit, termasuk diare dan ISPA.

Sigit menyarankan agar saat keluar rumah untuk beraktivitas, masyarakat menggunakan masker, fungsinya untuk melindungi agar tidak menghirup debu, termasuk asap akibat kebakaran hutan dan lahan (karhutla) yang sudah mulai tercium di pagi hari.

"Agar tidak mudah terserang ISPA, yang mengganggu pernafasan sehingga berbahaya, selain mengkonsumsi makanan dengan gizi seimbang, masyarakat juga harus beristirahat yang cukup," ungkapnya.

Politisi dari fraksi PDI Perjuangan ini juga meminta kepada Dinas Kesehatan Kota Palangka Raya, untuk gencar mensosialisasikan kepada masyarakat terkait kondisi cuaca saat ini serta dampaknya terhadap kesehatan.

Sigit melanjutkan, akan lebih baik jika masyarakat diberikan informasi terkait pencegahan penyakit diare dan ISPA, serta tindakan apa yang harus segera dilakukan jika mendapat gejala penyakit tersebut. Karena dengan mendapat pertolongan secara cepat, penyembuhan akan lebih mudah dengan resiko yang lebih ringan.

"Dengan gencar melakukan sosialisasi dan edukasi, masyarakat jadi waspada terhadap penyakit yang berkembang di musim kemarau ini, serta mengantisipasinya dengan menerapkan pola hidup sehat," pungkasnya. (*)

Reporter : Novita | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.