Menyaksikan HUT Ke-78 Kemerdekaan RI di Kota Malang, Mulai Warga Biasa Hingga Turis Mancanegara

MALANG (Lenteratoday) - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) di Kota Malang, nampaknya berhasil menarik perhatian wisatawan mancanegara (wisman).
Seorang turis asal Belgia, Veerle, mengaku terkesima dengan semangat dan pesona yang meliputi prosesi Upacara Peringatan HUT RI ini. Menurutnya, atmosfer peringatan tersebut mirip dengan festival besar, di mana setiap orang terlibat dalam semangat peringatan momen bersejarah tersebut.
"Kami juga bisa merasakan bagaimana orang-orang di sini menganggap bahwa hari ini merupakan peringatan yang sangat penting. Dan tentu, kami mengerti mengapa acara hari ini sangat sakral. Dalam peringatan ini membuat saya merasa tersentuh, karena kami tahu bagaimana perjuangan mereka sebelum meraih kemerdekaannya ini," ujar Veerle, saat ditemui usai menyaksikan Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan RI, di Balai Kota Malang, Kamis (17/8/2023).
Dalam kunjungannya di Kota Malang, Veerle mengaku bahwa awalnya ia bersama keluarga berencana untuk menyaksikan karnaval pelajar.

Namun, dikarenakan tidak mengetahui jadwal dari pelaksanaan karnaval tersebut. Veerle memutuskan untuk pergi ke pusat kota, dan menemukan kegiatan Upacara Bendera dalam memperingati HUT RI ini.
"Kami sudah 4 hari di Malang. Kemarin kami ke Bromo dan sebenarnya hari ini kami ingin melihat pertunjukkan karnaval. Karena tidak tahu tempat dan waktunya, akhirny kami ke sini. Dan ternyata banyak orang yang datang untuk melihat perayaan Hari Kemerdekaan ini," tukasnya.
Di sisi lain, prosesi upacara peringatan HUT Ke 78 Kemerdekaan RI ini, tidak hanya berhasil menarik perhatian wisatawan.
Kegiatan ini juga mengundang antusiasme dari warga lokal. Bahkan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa, nampak mengelilingi kawasan Balai Kota Malang untuk menyaksikan langsung prosesi tersebut.
Salah satu warga setempat, Zulkarnaen, mengungkapkan kekagumannya terhadap perayaan tersebut.
"Saya telah tinggal di Malang selama bertahun-tahun, dan baru kali ini saya merasakan semangat peringatan dan kekhidmat an HUT ke-78 Kemerdekaan RI dengan begitu dekat." tegas pria asal Sawojajar, Kota Malang ini.
Reporter: Santi Wahyu|Editor: Arifin BH