21 April 2025

Get In Touch

Karyawan Hotel Rayakan HUT Kemerdekaan 17 Agustus dengan Upacara Istimewa

Pengibaran Sang saka Merah Putih di halaman Hotel Grand Darmo Surabaya
Pengibaran Sang saka Merah Putih di halaman Hotel Grand Darmo Surabaya

SURABAYA (Lenteratoday) -Upacara Kemerdekaan 17 Agustus adalah perayaan penting bagi masyarakat Indonesia untuk memperingati hari kemerdekaan negara ini dari penjajahan.

Manajemen dan karyawan Grand Darmo Suite Surabaya, Kamis (17/8/2023) ikut merayakan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 dengan penuh semangat dan kebanggaan. Acara ini menjadi bukti nyata bahwa semangat nasionalisme tetap berkobar di hati setiap karyawan.

Dengan mengenakan baju daerah khas Indonesia yang beragam, seluruh karyawan Grand Darmo Suite Surabaya bersatu dalam semangat kebersamaan untuk merayakan kemerdekaan negara tercinta. Tidak hanya sebagai tim kerja, tetapi juga sebagai satu keluarga besar yang bangga akan identitas bangsa.

Suasana Upacara HUT 17 Agustus 2023 di halaman Hotel Grand Darmo Surabaya

Upacara dimulai dengan penghormatan kepada sang Merah Putih, bendera yang melambangkan perjuangan dan pengorbanan para pahlawan dalam merebut kemerdekaan. Setiap langkah dan gerakan penuh makna, mengingatkan kami akan jasa-jasa para pejuang yang telah memperjuangkan negara ini

Pihak hotel menyelenggarakan berbagai kegiatan lomba khas Agustusan yang diikuti antar karyawan turut memeriahkan acara ini, memperlihatkan keragaman budaya Indonesia yang membanggakan

Afifah, selaku General Manager Grand Darmo Suite Surabaya, menyampaikan, "Upacara Kemerdekaan tahun ini adalah momentum yang istimewa bagi kami. Semangat kemerdekaan dan cinta tanah air harus terus mengalir dalam tindakan dan sikap kita sehari-hari. Kami bangga menjadi bagian dari bangsa Indonesia yang besar dan beragam

Semoga semangat kemerdekaan ini senantiasa menyala dalam diri kita semua dan membawa Indonesia ke masa depan yang lebih baik. Terima kasih kepada seluruh karyawan dan tamu yang telah merayakan momen bersejarah ini bersama kami di Grand Darmo Suite Surabaya (*)

Reporter: Joko Prasetyo, Rls|Editor: Arifin BH

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.