20 April 2025

Get In Touch

Pernyataan Resmi Lentera Media Group: Wartawan Lentera Dilarang Mengancam dan Meminta Imbalan

Pernyataan Resmi Lentera Media Group: Wartawan Lentera Dilarang Mengancam dan Meminta Imbalan

SURABAYA (Lenteratoday)-Menjawab keresahan masyarakat, khususnya Sidoarjo yang melaporkan ada pihak mengaku wartawan Lentera Media meminta imbalan, dengan resmi Lentera Media Group mempersilakan melaporkan oknum tersebut kepada pihak berwajib. Sebagai media terverifikasi administrasi dan faktual Dewan Pers, Koran Lentera Today dan www.lenteratoday.com dengan keras melarang wartawan meminta dan menerima imbalan.

"Kode Etik Jurnalistik dengan jelas menyatakan wartawan Indonesia selalu menjaga kehormatan profesi dengan tidak menerima imbalan dalam bentuk apa pun dari sumber berita. Lentera Media Group dengan tegas juga menerapkan aturan tersebut. Kami juga meminta masyarakat turut membantu upaya menegakkan etika dan upaya memberantas praktik penyalahgunaan profesi wartawan dengan tidak memberikan imbalan. Bila di lapangan terjadi pelanggaran, kami mempersilakan pihak yang dirugikan melaporkan nama tersebut ke pihak berwajib," ujar Redaktur Pelaksana Lentera Today, Widyawati, Jumat (14/7/2023).

Untuk diketahui, Lentera Media Group telah mengantongi verifikasi faktual Dewan Pers. Hal ini berdasarkan sertifikat resmi yang dikeluarkan Dewan Pers bernomor 802/DP-Verifikasi/K/X/2021 untuk Koran Lentera Today dan untuk media online bernomor 803/DP-Verifikasi/K/X/2021. Sertifikat ini disahkan per 18 Oktober 2021, di Jakarta.

Di sisi lain, Lentera Media Group memberikan apresiasi kepada pihak yang memberikan informasi terkait pelanggaran-pelanggaran yang mengatasnamakan Koran Lentera Today dan www.lenteratoday.com. "Secara internal kami akan melakukan penguatan, sehingga tidak ada pihak luar yang menyalahgunakan nama Lentera Media," katanya.

Lentera Media Group selalu membekali wartawan dengan kartu pers maupun surat tugas resmi ke setiap instansi, lembaga dan perusahaan. "Monggo di cek, ricek dan kroscek. Dan kami membuka pintu lebar-lebar untuk semua laporan. Termasuk saran secara keredaksian agar Lentera mampu mempertahankan diri sebagai media yang membawa Inspirasi Perubahan.Terima kasih telah turut serta menjaga integritas Lentera Today,"tegasnya. (REDAKSI)

Kepada semua pihak, jika merasa terganggu kami persilakan segera melaporkan kepada aparat atau Polisi. Terima kasih.

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.