20 April 2025

Get In Touch

DPD PKS : Sidoarjo Belum Saatnya New Normal

DPD PKS : Sidoarjo Belum Saatnya New Normal

Sidoarjo - Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Keadalian Sejahterah (PKS) Sidoarjo, Anang Ma'aruf angkat bicara terkait new normal oleh pemerintah pusat. Dia menilai, New normal belum waktunya diterapkan di Sidoarjo menerapkan Newnormal mengingat pasien terkonfirmasi positif begitu tinggi.

"Kalau untuk Sidoarjo belum siap mas karena tren pasien positif covid terus naik," ungkap Anang Ma'aruf Jum'at (29/5/2020).

Sidoarjo merupakan kota yang terkonfirmasi positif Covid-19 nomor dua setelah kota Surabaya. Meski pemerintah sudah memberlakukan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) hingga jilid tiga, namun jumlah pasien terkonfirmasi positif terus mengalami kenaikan yang tinggi.

"Melihat grafik pasien terkonfirmasi positif di Sidoarjo semakin naik, perlu ada sinkronisasi dalam menggugah kesadaran masyarakat untuk mematuhi himbauan dan peratuaran yang ditetapkan," Imbuh Anang.

Anang juga menilai kebijakan pemerintah terkait PSBB dinilai kurang efektif. Melihat banyak masyarakat yang melanggar PSBB. Serta masih belum bisa menjaga kedisiplinan.

"Ada catatan untuk penerapan PSBB di Sidoarjo, namun yang paling penting adalah masyarakat bisa mematuhi himbauan pemerintah, serta disiplin dalam beraktifitas dengan menjaga protokol kesehatan," pungkas Anang. (Pin)

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.