20 April 2025

Get In Touch

Penembakan Brutal di 2 Kantor Polisi Vietnam: 4 Polisi Tewas, 16 Orang Ditangkap

Penembakan brutal sasar 2 markas polisi di Ea Tieu dan Ea Ktur, Provinsi Da Lak, Vietnam, Minggu (11/6/2023). (Ist)
Penembakan brutal sasar 2 markas polisi di Ea Tieu dan Ea Ktur, Provinsi Da Lak, Vietnam, Minggu (11/6/2023). (Ist)

DA LAK (Lenteratoday)-Empat petugas polisi tewas dan dua lainnya terluka dalam peristiwa penembakan brutal di 2 markas polisi di Ea Tieu dan Ea Ktur, Provinsi Da Lak, Vietnam, Minggu (11/6/2023).Dikutip dari AFP, merujuk laman Kementerian Keamanan Publik Vietnam, 16 orang dilaporkan telah ditangkap terkait dengan penembakan tersebut.

Sempat terjadi penyanderaan dalam penyerbuan oleh belasan orang tersebut. Dua orang dilaporkan disandera oleh penyerang, tetapi telah dibebaskan. Satu orang lainnya berhasil melarikan diri.

Empat polisi yang tewas diberikan promosi anumerta. Dalam laporan sebelumnya, disebutkan bahwa turut ada pejabat lokal dan warga sipil yang turut tertembak. Tetapi jumlahnya belum dipastikan.

Penyidik kepolisian saat ini tengah memburu tersangka lain. Sebab diduga, pihak yang terkait penyerangan lebih dari 16 orang yang sudah ditangkap.

Dataran Tinggi Tengah, merupakan rumah bagi sejumlah etnis minoritas, dianggap sebagai daerah sensitif bagi pemerintah Vietnam dan telah lama menjadi pusat ketidakpuasan atas isu-isu yang mencakup hak atas tanah.

Beberapa suku di daerah itu -- secara kolektif dikenal sebagai Montagnards -- memihak selatan yang didukung AS selama perang puluhan tahun Vietnam. Beberapa menyerukan otonomi lebih, sementara yang lain di luar negeri mengadvokasi kemerdekaan untuk wilayah tersebut.

Kekerasan senjata sangat jarang terjadi di Vietnam, di mana warga negara dilarang memiliki senjata api dan pasar gelap senjata dibatasi.(*)

Sumber: AFP/ Editor: widyawati

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.