21 April 2025

Get In Touch

Wali Kota dan Wawali Surabaya Ungkapkan Duka Mendalam: Whisnu Sakti Guru Politik, Peduli Wong Cilik

Wali Kota Surabaya,Eri Cahyadi bersama para pelayat lain di rumah duka almarhum politisi Wisnu Sakti Buana fdi Pakuwon City, Surabaya, Minggu (28/5/2023).(Abdillah Qomaru/LenteraToday)
Wali Kota Surabaya,Eri Cahyadi bersama para pelayat lain di rumah duka almarhum politisi Wisnu Sakti Buana fdi Pakuwon City, Surabaya, Minggu (28/5/2023).(Abdillah Qomaru/LenteraToday)

SURABAYA (Lenteratoday) - Duka mendalam tampak dari semua yang hadir di rumah duka almarhum Whisnu Sakti Buana di Pakuwon City, Kota Surabaya, Minggu (28/5/2023). Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi dan Wakil Walikota (Wawali) Surabaya, Armuji juga larut di antara para pelayat.

Pada kesempatan tersebut, Eri menyampaikan permohonan maaf kepada semua pihak jika selama hidup Whisnu ada yang kurang berkenan di hati mereka.Dalam ucapan belasungkawanya, Eri menyampaikan penghargaan dan penghormatan terakhirnya kepada saudara dan guru politik yang telah berpulang. Dikatakannya, Whisnu Sakti Buana dikenal sebagai sosok yang memiliki dedikasi tinggi dalam berkiprah di dunia politik dan pelayanan publik.

"Kullu nafsin żā`iqatul-maụt, Tiap-tiap yang berjiwa akan merasakan maut, hari ini kita kehilangan saudara kita, kita kehilangan guru politik kita karena itu saya mohon maaf yang sebesar-besarnya kepada njenengan semua jikalau selama hidup beliau ada yang kurang berkenan dihati njenengan semua," Ujar Eri Cahyadi, Wali Kota Surabaya, Minggu (28/5/2023).

Wali Kota Surabaya juga menggambarkan harapan dan keyakinannya bahwa melalui doa dan penghormatan yang diberikan kepada almarhum Whisnu Sakti Buana, semoga ia akan mendapatkan tempat yang mulia di surga.

"Kita bersama-sama mendoakan beliau, insya Allah kalau yang mengantarkan sebanyak ini bakalan syurga tempat beliau,’’ tutupnya.

Hal senada diungkapkan, Wawali Surabaya Armuji. Dikatakannya, sosok mantan Wali Kota Surabaya Whisnu Sakti Buana sebagai pribadi yang peduli dan memperjuangkan kepentingan 'wong cilik' atau orang kecil.

"Almarhum merupakan sosok yang konsisten memperjuangkan kepentingan wong cilik semasa hidupnya," kata Armuji saat takziyah dan Shalat Jenazah di rumah duka almarhum Whisnu Sakti Buana di Pakuwon City, Surabaya, Minggu.

Sebagai sesama politisi dan mantan rekan kerja, Armuji memiliki kenangan bersama Whisnu, termasuk momen-momen yang mereka habiskan bersama-sama di DPRD Surabaya."Kalau diajak ngobrol enak," katanya.

Sementara itu, Said Abdullah, Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPD PDIP Jatim, menyatakan bila dirinya beserta pengurus DPD PDIP Jatim dan seluruh kader partai turut berduka cita atas kehilangan ini.

''Kami dan pengurus DPD PDIP Jatim serta seluruh kader partai ikut berduka atas meninggalnya sahabat seperjuangan Adinda Whisnu sakti Buana,'' ujar Said Abdullah, Plt Ketua DPD PDI-P Jatim.

Whisnu diakuinya sebagai sosok politisi yang berdedikasi dan memiliki pengaruh signifikan dalam perjuangan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan di Jawa Timur.(*)

Reporter:Abdillah Qomaru/Editor: widyawati

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.