21 April 2025

Get In Touch

PAN Kota Kediri Daftarkan 30 Bacaleg, Hanya Target 9 Kursi

Ketua DPD PAN Kota Kediri Abdullah Abu Bakar mengantar langsung pendaftaran 30 bacalegnya ke KPU Kota Kediri
Ketua DPD PAN Kota Kediri Abdullah Abu Bakar mengantar langsung pendaftaran 30 bacalegnya ke KPU Kota Kediri

KEDIRI (Lenteratoday) -Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PAN Kota Kediri Abdullah Abu Bakar memimpin pendaftaran bakal calon legislatif (Bacaleg) partainya ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kediri, Jumat (12/5/23). Sebanyak 30 bacaleg yang akan maju memperebutkan kursi parlemen Kota Kediri.

Secara kebetulan PAN yang mendapat nomor undian parpol 12 mendaftarkan bacaleg pada tanggal 12 Mei 2023. Atau nomor 12 saat ini menjadi nomor istimewa PAN sesuai jargonnya, "PAN 12 Pas!"

Sebelum mendaftarkan ke KPU, rombongan Partai Amanat Nasional Kota Kediri menggelar konvoi mengambil start dari Taman Sekartaji berjalan kaki diiringi para pelaku seni jaranan dan tokoh pewayangan Punakawan. Para bakal caleg datang dengan memakai sarung dan jas warna biru. Mas Abu meminta doa restu dan dukungan kepada masyarakat Kota Kedir

Adullah Abu Bakar yang punya jabatan politis sebagai Wali Kota Kediri ini optimistis pada Pemilu 2024 mendatang PAN menargetkan 9 kursi. DPD PAN Kota Kediri akan all out sehingga bisa mewujudkan Jawa Timur basis PAN. PAN selalu siap bantu rakyat dan menjadi solusi atas permasalahan yang dihadapi rakyat.

Abdullah Abu Bakar menambahkan PAN siap berkolaborasi untuk mensukseskan program pemerintah.

Kinerja PAN di Kota Kediri bisa dilihat dari apa yang diraih Kota Kediri. Banyak sekali penghargaan yang didapatkan. Indikator pembangunan juga positif. Selama dua periode kepemimpinan Wali Kota Kediri yang merupakan kader PAN, banyak program yang memberikan manfaat bagi masyarakat.

“Saya mohon doa restu dan dukungan masyarakat. Agar kami bisa terus memberikan kebermanfaatan untuk masyarakat yang lebih luas,” pungkasnya.

Reporter: Gatot Sunarko|Editor: Arifin BH

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.