21 April 2025

Get In Touch

DPRD Palangka Raya Dorong Peningkatkan Kualitas SDM Melalui Literasi

DPRD Palangka Raya Dorong Peningkatkan Kualitas SDM Melalui Literasi

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Hari Buku Sedunia diperingati setiap tanggal 23 April. Terkait hal ini Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Norhaini, mengajak masyarakat agar melek literasi dalam rangka memperingati hari buku sedunia.

"Literasi merupakan hal yang sangat penting, karena dalam bekerja dan berkomunikasi masyarakat menggunakan literasi, baik secara tertulis maupun verbal," papar Norhaini, Senin (24/4/2023).

Lebih lanjut ia mengutarakan, peningkatan literasi bisa dilakukan dengan dua cara, yang pertama melalui pendidikan formal, yaitu dengan mempelajarinya di bangku sekolah atau kuliah, yang kedua melalui pendidikan non formal seperti dengan mengikuti kursus, pelatihan maupun lainnya.

Selain itu Norhaini menambahkan, literasi tidak hanya sekedar membaca dan menulis saja, namun berbicara dan menyimak juga menjadi bagian dari literasi. Dengan meningkatkan literasi, akan bisa mencetak Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas.

"Pemerintah setempat juga bisa mendukung dengan membuat program - program yang bisa meningkatkan literasi masyarakat, sehingga kemampuan literasi masyarakat akan berkembang dan menjadi lebih baik," jelasnya.

Sementara itu disampaikan oleh Pelaksana Tugas (Plt) Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kota Palangka Raya, Fauzi Rahman, buku merupakan salah satu sarana masyarakat Kota Palangka Raya dalam mengembangkan literasi.

Karena itu masyarakat didorong untuk gemar membaca buku, baik itu buku konvensional maupun buku elektronik atau E-book, yang saat ini bisa diakses melalui titik baca dan bisa di-scan di Dinas Perpustakaan dan Arsip Kota Palangka Raya, atau bisa juga di akses di Mall Pelayanan Publik (MPP) Huma Betang Palangka Raya.

Untuk meningkatkan literasi, selain membaca buku, Fauzi juga menyarankan masyarakat juga membaca dari berbagai sumber, seperti membaca koran, majalah maupun membaca berita yang saat ini sangat mudah diakses melalui internet.

"Mari kita wujudkan 'Smart Society' yaitu menjadi masyarakat yang cerdas melalui peningkatan literasi dengan cara banyak membaca buku maupun sumber pengetahuan lainnya," pungkasnya. (ADV)

Reporter : Novita | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.