
SURABAYA (Lenteratoday) -Babak 16 besar Liga Champions 2022/2023 telah tuntas pada Kamis dini hari WIB dan delapan tim telah dipastikan lolos ke perempat final.
Tim pertama yang lolos adalah Benfica setelah menghajar Club Brugge dengan agregat 7-1. Chelsea berhasil bangkit dari kekalahan 0-1 di leg pertama dan melaju ke perempat final setelah mengalahkan Borussia Dortmund 2-0 di leg kedua.
Bayern Muenchen sukses mendepak Paris Saint-Germain (PSG) dengan agregat 3-0. AC Milan melaju ke perempat final Liga Champions untuk pertama kalinya sejak 11 tahun setelah menang agregat 1-0 dari Tottenham Hotspur.
Inter Milan menyusul rival sekotanya ke babak selanjutnya usai menang agregat 1-0 atas wakil Portugal, Porto. Meski sempat bermain imbang 1-1 di leg pertama, Manchester City melenggang ke perempat final dengan agregat besar 8-1 setelah membantai RB Leipzig 7-0 di leg kedua.
Real Madrid mengamankan tiket ke perempat final dengan agregat 6-2 atas Liverpool, sementara Napoli menang agregat 5-0 atas Eintracht Frankfurt.
Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti berharap bisa bertemu mantan timnya, AC Milan, di final Liga Champions musim ini. Carlo Ancelotti baru saja mendampingi Real Madrid bertanding melawan Liverpool pada leg kedua 16 besar Liga Champions 2022-2023.
Selain berpotensi melawan konstestan lain, Madrid dan Milan bisa saja bertemu di perempat final.
Namun, skenario itu tampaknya tidak diinginkan oleh juru taktik Real Madrid Carlo Ancelotti. Carlo Ancelotti berharap Real Madrid bertanding melawan AC Milan di partai puncak Liga Champions.
"Sejujurnya, ideal bagi kami untuk bertemu Milan di Final di Istanbul, tetapi jalan masih panjang," kata Ancelotti kepada Sky Sport Italia selepas laga Madrid vs Liverpool, dikutip dari Football Italia.
Drawing perempat final akan digelar pada Jumat (17/3/2023) besok pukul 18.00 WIB.
Berikut daftar lengkap 8 tim yang melaju ke perempat final Liga Champions 2022/2023:
Benfica
Chelsea
Bayern Muenchen
AC Milan
Manchester City
Inter Milan
Napoli
Real Madrid.
Final Liga Champions 2022-2023 akan digelar di Stadion Olimpiade Ataturk, Istanbul, Turki, pada 10 Juni 2023 (*)
Sumber: Antara|Editor: Arifin BH