21 April 2025

Get In Touch

Raih Adipura, Ketua DPRD Minta Pemkot Perhatikan Petugas Kebersihan

Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K. Yunianto, saat membagikan sembako kepada petugas kebersihan.
Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K. Yunianto, saat membagikan sembako kepada petugas kebersihan.

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Seiring dengan diraihnya Piala Adipura 2022 pada kategori kota sedang oleh pemkot Palangka Raya, Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K Yunianto, meminta kepada Pemkot agar selalu memperhatikan kesejahteraan para petugas kebersihan di lapangan.

Pasalnya, penghargaan tersebut tak lepas dari jasa para petugas kebersihan yang digaji melalui Anggaran Belanja dan Pendapatan Daerah (APBD) Pemkot setempat. Sehingga, mereka selalu semangat dalam menjalankan tugasnya.

Dia juga menandaskan bahwa dengan diraihnya Piala Adipura 2022 pada kategori kota sedang, maka menjadi tugas bersama, Pemerintah dan masyarakat Kota Palangka Raya untuk mempertahankan predikat tersebut.

"Dengan diraihnya Piala Adipura, hendaknya ini menjadi penyemangat masyarakat Kota Palangka Raya untuk semakin meningkatkan upaya dalam menjaga kebersihan Kotanya," papar Sigit, Sabtu (4/3/2023).

Dia juga menandaskan bahwa untuk mencapai dan mempertahankan prestasi tersebut bukanlah hal yang mudah. Perlu adanya kolaborasi semua pihak dalam mempertahankan dan menjaga kebersihan 'Kota Cantik' Palangka Raya.

Diraihnya Piala Adipura 2022 tentu menjadi kebanggaan seluruh masyarakat Kota Palangka Raya, namun kebanggan tersebut harusnya diiringi dengan kesadaran untuk terus menjaga kebersihan kota dan membiasakan membuang sampah pada tempatnya sehingga Kota selalu terlihat rapi, indah dan nyaman.

Salah satu yang turut berperan penting adalah para petugas kebersihan. "Karena tanpa bantuan dari para petugas kebersihan di lapangan, upaya Pemkot setempat tidak akan maksimal," ungkap Sigit yang juga Sekretaris DPD PDIP Provinsi Kalteng ini.

Salah satu bentuk penghargaan yang diberikan Pemkot setempat kepada para petugas kebersihan yaitu dengan memberikan paket sembako kepada lebih dari 20 orang petugas kebersihan.

Selebihnya, Sigit berpesan kepada masyarakat untuk tidak mengandalkan kebersihan Kota hanya kepada para petugas kebersihan. Karena menjaga kebersihan Kota dan membuang sampah pada tempatnya adalah kewajiban seluruh masyarakat.

"Dengan memberikan apresiasi kepada para petugas kebersihan diharapkan mereka semakin giat dalam menjalankan tugasnya, namun pada hakikatnya menjaga kebersihan lingkungan adalah tugas kita bersama," pungkasnya. (ADV)

Reporter : Novita | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.