21 April 2025

Get In Touch

Fortuner Terguling Setelah Tabrak Median Jalan

Kondisi mobil Toyota Fortuner sebelum dievakuasi petugas.
Kondisi mobil Toyota Fortuner sebelum dievakuasi petugas.


MOJOKERTO (Lenteratoday) - Sebuah mobil Toyota Fortuner Nopol S-1305-PM yang dikemudikan Rahmat Badar (34) warga Desa/Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto mengalami selip dan menabrak median pembatas jalan. Akibatnya, mobil berwarna putih itu terguling di jalan Empunala, Kota Mojokerto, Jum'at (10/2/2023) dini hari.

Peristiwa yang terjadi sekitar pukul 3.20 WIB ini tidak sampai mengakibatkan korban jiwa. Namun, akibat kecelakaan tersebut sebagian body mobil rusak. Peristiwa tersebut berawal ketika mobil yang dikemudikan Rahmat Badar dengan berpenumpang 2 orang perempuan berjalan dari arah timur ke barat dengan kecepatan tinggi.

Setelah melintasi trafig-ligh simpang empat pasar burung, tiba-tiba mobil Fortuner warna putih tersebut oleng ke kanan saat hendak mendahului mobil truk tangki air isi ulang yang tidak diketahui Nopolnya. Akibatnya, mobil menabrak median pembatas jalan dan terpental ke jalur sebelah kanan hingga terguling. Tak hanya itu, mobil itu juga sempat menabrak rambu lalu lintas serta sebuah mobil Izusu panther yang sedang parkir dipinggir jalan.

"Mungkin pengemudinya ngantuk, sehingga saat hendak mendahului truk tangki selip dan menabrak median pembatas jalan hingga terpental dan mobil terguling. Mobil tersebut sempat menabrak mobil Izusu Panther milik saya dan menabrak tiang rambu lalu lintas. Tidak ada korban jiwa atas kejadian tersebut," kata Samak (54) saksi mata pemilik mobil panther warga Desa Kweden Kembar, Kecamatan Mojoanyar, Kabupaten Mojokerto.

Kasusnya ditangani petugas Satlantas Polresta Mojokerto dan selanjutnya kendaraan dievakuasi diderek ke bengkel guna dilakukan perbaikan. (*)

Reporter : Wisnu Joedha | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.