20 April 2025

Get In Touch

Maher Zain Batal Tampil, Ini Penjelasan Panitia 1 Abad NU

Panitia satu abad NU menggelar jumpa pers.
Panitia satu abad NU menggelar jumpa pers.

SIDOARJO (Lenteratoday) - Artis papan atas Maher Zain dan Rhoma Irama yang digadang bakal meramaikan puncak acara satu abad Nahdlatul Ulama batal tampil di Stadion Delta Sidoarjo, Selasa (7/2/2023) malam.

Wakil Ketua Panitia Harlah 1 Abad NU, Rahmad Hidayat Pulungan, menjelaskan artis Maher Zain tidak hadir karena kondisi sakit. "Maher tidak datang karena kondisi sakit. Beliau kan tinggal di Turki," ucapnya ketika konferensi pers di salah satu hotel di Sidoarjo, Rabu (8/2/2023).

Sementara artis Rhoma Irama dan Soneta Group, ungkap dia, sudah hadir di lokasi. Namun, lanjut dia, artis Rhoma Irama dan Soneta Group batal tampil karena kondisi hujan.

"Saat itu, kita sempat diskusi dengan Bang Haji dan Soneta terkait kondisi hujan tersebut. Dengan berbagai pertimbangan akhirnya diputuskan tidak tampil," jelasnya.

Rahmad Hidayat Pulungan meminta maaf tidak tampilnya sejumlah artis tersebut. Sebab, ucap dia, hal itu karena kondisi hujan yang tak henti-henti, di luar prediksi panitia.

"Kami mohon maaf karena di luar kemampuan kami," ucapnya dengan didampingi Abdul Kharis Ma'mun, Koordinator Relawan, Hasan Basri Sagala, Kasatkornas Banser, Zainal Abidin, Koordinator Pendataan Partisipasi Jamaah, Abdul Hakam Aqso, Sekretaris panitia dan Addin Jauharudin, Koordinator UMKM.

Meski demikian, aksi panggung tersebut akhirnya menampilkan artis lainnya diantarnya Band Slank dan Cak Lontong. " Alhamdulillah akhirnya Slank tampil menyanyikan 5 lagu," ungkapnya. (*)

Reporter : Angga Prayoga | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.