06 May 2025

Get In Touch

Wakil Ketua DPRD Jatim Menilai Belum Saatnya PSBB Tingkat Provinsi

Wakil Ketua DPRD Jatim Menilai Belum Saatnya PSBB Tingkat Provinsi

Surabaya – Kondisi perkembangan covid-19 di Jawa Timuryang terus menunjukkan penambahan kasus positif mengakibatkankan munculnya beberapapendapat untuk melakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Provinsi.Namun, Wakil Ketua DPRD Jatim, Sahat Tua Simanjuntak berpandangan lain, menurutnya,PSBB provinsi masih belum diperlukan.

Politisi dari Partai Golkar ini mengatakan bahwa PSBB cukupdilakukan pada tiga daerah yaitu Surabaya, Sidoarjo, dan Gresik. Bahkan dia berharap,PSBB di Surabaya Raya tidak diperpanjang, artinya PSBB tersebut sudahmemberikan dampak positif bagi pencegahan virus corona. Untuk itu, dia menandaskanakan lakukan evaluasi terhadap penerapan PSBB tersebut.

“PSBB ini berjalan lancar dan jumlah positif Covid-19 inimenurun harus didukung partisipasi masyarakat. Masyarakat harus memilikikesadaran untuk mematuhi dan mengikuti arahan pemerintah. Kita harus disiplinagar PSBB cukup sekali saja,” tegasnya, Jumat (8/5/2020).

Untuk itu, Sahat juga tidak mengarapkan adanya daerah lain yangmengajukan PSBB. Dalam artian, dia lebih mengharapkan adanya partisipasimasyarakat dalam mencegah penularan dan penyebaran covid-19 tersebut.

Dia juga melihat langkah yang dilakukan pemerintah mulai dari Pemprovhingga pemerintah pusat sudah cukup bagus. Terlebih lagi belakangan ini pemerintahpusat menginstruksikan Kementerian pada untuk memberikan bantuan kepada Jatim. Selainturun langsung ke Jatim untuk melihat perkembangan klaster covid, Gugus Tugaspusat dan Badan Nasional Penanggulangan  Bencana(BNPB) juga memberikan bantuan berbagai kebutuhan, khususnya untuk kuratif.

Bantuan yang telah diberikan ke Pemprov Jatim pada Kamis(7/5/2020) ini diantaranya ada tenda untuk kebutuhkan pasien, rapidtest,reagen, APD lengkap, dan lainnya. Dia juga mengapresiasi langkah langkahyang telah diambil Gubernur Jatim dalam mencegah penularan Covid-19.  “Apa yang dilakukan Pemprov Jatim dalam halini Bu Gubernur sudah berupaya melakukan penanganan Covid-19,” katanya.

Untuk diketahui, Presiden Joko Widodo belum lama inimemerintahkan gugus tugas percepatan penanganan covid-19 membantu Provinsi JawaTimur dalam menangani Covid-19. Mengingat angka penyebaran di Jatim yangterbanyak ketiga setelah DKI Jakarta dan Jawa Barat. (ufi)

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.