
SIDOARJO (Lenteratoday) - Mengikuti jejak Bung Karno yang terkenal sangat mencintai pohon sekaligus kepatuhan akan intruksi DPP PDI Perjuangan, Wakil Ketua DPRD Sidoarjo Bambang Riyoko bersama seluruh Fraksi PDI Perjuangan Sidoarjo, melakukan "Gerakan Penghijauan" menanam ribuan bibit Pohon di kawasan Desa Wage Kecamatan Taman dan Kecamatan Tarik, Taman, Gedangan, Krian, Sabtu (28/1/2023).
Bambang Riyoko saat ditemui di lokasi
tanam pohon menegaskan, gerakan tanam pohon ini didedikasikan untuk kepentingan masyarakat Sidoarjo, serta dalam rangka HUT partai ke 50 sekaligus dihadiahkan untuk Ketua Umum PDI Perjuangan Prof. Dr. (HC) Megawati Soekarnoputri yang berulang tahun.
‘’Gerakan menanam pohon ini dilaksanakan secara serentak pada hari ini Sabtu 28 Januari 2023. Fungsionaris partai termasuk yang saat ini menjadi anggota dewan, ikut secara langsung dalam kegiatan ini,’’ jelas Bambang Riyoko.
Bambang Riyoko menambahkan, gerakan menanam sekitar 1.500 pohon ini dipilih oleh PDI Perjuangan, sebagai bentuk kepedulian partai terhadap lingkungan, yang sejalan dengan filosofi perjuangan Megawati Soekarnoputri, yakni kemanusiaan, kebangsaan dan merawat lingkungan.
“Intruksi partai sebagai bentuk kepedulian ini, kita kawal dengan sepenuh hati,” ujar Bambang Riyoko
Selain itu, menurut Sudjalil anggota DPRD Sidoarjoidari Sekretaris Fraksi PDI Perjuangan Sidoarjo dan juga Wakabid keanggotaan dan Organisasi DPC PDI Perjuangan Sidoarjo , mengatakan Kegiatan ini juga mengajak para kaum milenial untuk lebih peduli kepada lingkungan.
"Apa yang kita tanam nantinya akan kita rasakan. Mulai gerakan yang kecil seperti menjaga kebersihan diri kita dengan 3M (Mencunci Tangan, Memakai Masker, dan Menjaga Jarak) kita juga bisa dengan membuang sampah pada tempatnya serta turut pula mengurangi penggunaan plastik pada kehidupan kita," ucap Sudjalil politisi senior dari PDI Perjuangan Sidoarjo tersebut.
Sebagaimana diketahui bahwa rangkaian kegiatan HUT 50 PDI Perjuangan yang dilakukan serentak secara nasional bersamaan dengan Ulang Tahun Ketua Umum PDI Perjuangan Prof. Dr. Hj. Diah Permata Megawati Setiawati Soekarnoputri. Serta bibit yang di tanam antara lain Pohon nangka mini, merah, madu, Jambu air Khiojok, Cincalo Tebu, Green Giant, Kelengkeng, Mangga gadung serta manalagi dan Kelapa. Bibit pohon tersebut hasil dari gotong royong Fraksi PDI Perjuangan Sidoarjo. (*)
Reporter : Angga Prayoga | Editor :Lutfiyu Handi