
SOLO (Lenteratoday)- Keributan terjadi melibatkan pihak Keraton Solo dengan Lembaga Dewan Ada (LDA). Keributan itu bahkan diwarnai aksi penodongan pistol kepada cucu dari Paku Buwono XIII, BRM Suryo Mulyo.
Keributan terjadi pada Jumat (23/12/2022) malam. Hal itu dipicu perseteruan imbas rencana pihak Keraton Solo untuk menutup pintu Kamandungan, Jolotundo dan pintu lainnya di Keraton Kasunan Solo.
"Ada sedikit insiden. Kita sebenarnya sudah wanti-wanti kepada penjaga di sana, yuk kita bersama menjaga, karena ini aset bersama, juga aset bangsa yang harusnya dipelihara. Nyatanya mereka sekitar 50 orang mengunci lagi semuanya (pintu). Yang bertahan Mas Yudis dengan beberapa abdi dalam kita," kata Ketua Eksekutif LDA, Kanjeng Pangeran (KP) Eddy Wirabhumi, dikutip Sabtu (24/12/2022).
Menurut Wirabhumi ada keterlibatan pihak aparat yang melakukan penodongan kepada cucu Paku Buwono XIII. Pelaku mengarahkan senjata apinya ke arah BRM Suryo Mulyo.Aksi penodongan pistol tersebut sangat disayangkan pihak Keraton Solo. Terlebih, pelaku diduga merupakan anggota polisi.
"Di sini ada empat (aparat), saya mendapatkan laporan ada dua yang mengeluarkan senjata. Mas Suryo Mulyo itu cucunya Raja ditodong pistol, yang menodong aparat. Ini sudah bukan zamannya Sambo lagi, ini zaman sudah beda. Justru kalau aparat harus melakukan pendekatan yang humanis, yang baik," ujarnya.
Terpisah, Kapolresta Solo, Kombes Pol Iwan Saktiadi dikabarkan turun ke lokasi untuk mendinginkan lokasi yang memanas.Polisi juga berjaga-jaga di kawasan keraton.Peristiwa terjadi sekitar pukul 19.00 WIB yang membuat kawasan tersebut memanas hingga sejumlah orang dilarikan ke Rumah Sakit Kustati.
Menurut kuasa hukum KRA Christophorus Aditiyas Suryo Admojonegoro, Agung Susilo, ada empat orang di pihaknya yang terluka."Iya. Dari satgas 4 orang luka bocor di kepala," jelasnya.
Mereka yang mengalami luka-luka adalah AR (24), AIN (19), dan MFM (17) yang harus diopname di rumah sakit. Korban lainnya MDS (23) dan seorang abdi dalem berinisial SP (38).
Tak hanya dari kubu Sinuhun, dari kubu LDA juga melaporkan ada yang terluka. Mereka yang terluka adalah Putri Keraton Solo GRAy Devi Lelyan, serta kedua cucu PB XIII yakni BRM Yudistira dan BRM Suryo Mulyo.
Hingga berita ini diturunkan belum ada konfirmasi lebih lanjut mengenai kerusuhan tersebut.(*)
Reporter:dya,rls,ist | Editor:widyawati