Kawanan Rampok Rumah Wali Kota Blitar Kabur ke Malang, Keamanan Kota Malang Ditingkatkan

MALANG (Lenteratoday) –Kaburnya kawanan perampok Rumah Dinas (Rumdin) Walikota Blitar ke arah Malang, Kepala Satuan Pamong Praja (Satpol PP) Kota Malang, Heru Mulyono mengaku, akan tingkatkan kewaspadaan, pada aset daerah Pemerintah Kota (Pemkot) Malang.
“Jadi dari kejadian di Rumdin Wali Kota Blitar yang disatroni. Itu kami kemarin sudah melakukan internal untuk rapat di hari Sabtu kemarin. Itu kami kumpulkan semua personel, kami sampaikan. Ayo kita lebih meningkatkan kewaspadaannya,” ujar Kepala Satpol PP Kota Malang, Heru Mulyono, saat dikonfirmasi awak media, Selasa (13/12/2022).
Menurut Heru, terdapat 2 hal penting yang telah disampaikannya pada personel Satpol PP agar tetap waspada. Pertama, yakni peningkatan kedisiplinan selama penjagaan, serta peningkatan ketanggapan kondisi sekitar.
Heru juga menambahkan, hal yang tidak kalah penting dalam melakukan antisipasi untuk mencegah kejadian perampokan, seperti yang dialami di Rumdin Wali Kota Blitar. Yakni dengan berkoordinasi bersama Samaptha Bhayangkara (Sabhara) dari Polresta Malang Kota.
“Yang tidak kalah penting, kami juga sudah berkoordinasi dengan teman-teman jajaran kepolisian setempat,” cetusnya.
Dijelaskannya, bahwa saat ini, personel Sabhara telah melakukan patroli di 6 titik aset daerah. Yakni Rumdin Wali Kota dan Wakil Wali Kota Malang, Rumdin Ketua DPRD Kota Malang, Gedung DPRD Kota Malang, Kantor Balai Kota Malang, dan Mini Block Office, Kota Malang.
Hal senada juga disebutkan oleh Satreskrim Polresta Malang Kota, melalui Kasi Humas Polresta Malang Kota, Ipda Eko Novianto. Ipda Eko menambahkan, Satreskrim Kota Malang telah melakukan koordinasi dengan pihak Satreskrim Polres Blitar, sehingga siap untuk melakukan penyelidikan hingga penangkapan, apabila dibutuhkan nantinya.
“Intinya, dalam hal ini Satreskrim Polresta Malang Kota, sudah dinotice oleh Satreskrim Polres Blitar Kota. Kami sudah mengadakan komunikasi. Intinya kami siap untuk membantu mem-back-up apabila dibutuhkan dalam rangka melakukan penyelidikan atau penangkapan pelaku,” ujar Kasi Humas Polresta Malang Kota, Ipda Eko Novianto, saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Selasa (13/12/2022).
Sebelumnya, melalui penelusuran kamera CCTV di lokasi kejadian dan juga kamera tilang elektronik, Kepala Polresta Blitar Kota, AKB Argo Wiyono menyampaikan bahwa komplotan penyekapan dan perampokan di Rumdin Wali Kota Blitar telah kabur ke arah Malang.
Menanggapi hal tersebut, Wali Kota Malang, Sutiaji mengatakan, sampai saat ini belum ada perketatan pengamanan di rumah dinasnya. Namun, ia mengaku untuk tetap waspada setiap waktu.
“Tapi insyaallah kita waspada. Mungkin dengan menambah pengamanan Satpol PP. Tapi sekarang belum ditambah, masih tetap 2 personel. Kita semua waspada. Memang banyak yang mengingatkan ke kami karena biasanya ada kejahatan latah. Jadi harus siap-siap saja,” tegas Wali Kota Malang, Sutiaji.
Reporter: Santi Wahyu|Editor: Arifin BH