21 April 2025

Get In Touch

Rekrutmen PPK Pemilu 2024 di Jombang Banjir Peminat, Intip Besaran Honornya

Suasana tes wawancara calon PPK di KPU Jombang.(foto:sutono)
Suasana tes wawancara calon PPK di KPU Jombang.(foto:sutono)

JOMBANG (Lenteratoday) - Proses rekrutmen anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pemilu 2024 di Kabupaten Jombang sudah memasuki tahap wawancara mulai Minggu (11/12/2022).Antusiasme masyarakat dinilai cukup besar untuk menjadi bagian dari penyelenggara pemilu di tingkat kecamatan itu.

Dari data di KPU Jombang, mereka yang lulus seleksi administrasi saja mencapai total 496 orang. Sebelumnya, yang terdaftar total tercatat 847 orang.

Terakhir menyisakan 313 pendaftar yang menjalani tes terakhir berupa wawancara. Mereka akan memperebutkan 105 kursi anggota PPK di seluruh 21 kecamatan yang ada di Jombang (satu kecamatan 5 anggota PPK).

Di balik besarnya animo pendaftar ternyata besaran honor petugas badan Adhoc ini pada pemilu 2024 lebih besar dari sebelumnya.

Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih Partisipasi Masyarakat dan Sumber Daya Manusia KPU Jombang, Rita Darmawati, tak menampik jika kenaikan honor kemungkinan menjadi salah satu faktor antusiasme pendaftar calon PPK.

"Tapi dari sisi kami, faktor paling utama adalah kesadaran masyarakat semakin tinggi ikut berpartisipasi sebagai penyelengara pemilu. Dan itu tak lepas dari sosialisasi yang kami lakukan," terang Rita, Minggu (11/12/2022).

Besaran honor PPK untuk Pemiu 2024 itu sendiri telah diatur dalam Surat Menteri Keuangan Nomor S-647/MK.02/2022.

Di situ antara lain dijelaskan besaran honor bagi ketua dan anggota PPK.

Untuk honor ketua PPK Pemilu 2024 sebesar Rp 2.500.000 per bulan (naik dari Pemilu 2019 yang Rp 1.850.000). Sedangkan honor anggota PPK untuk Pemilu 2024 Rp 2.200.000 (Pemilu 2019 Rp 1.600.000).

Selain itu, berdasarkan Surat Menkeu tersebut, para anggota penyelenggara pemilu adhoc tersebut juga mendapat santunan, jika mengalami kecelakaan selama tugas dengan dana yang telah disediakan.(*)

Reporter: Sutono,Gatot Sunarko/Editor: Widyawati

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.