20 April 2025

Get In Touch

Tak Sesuai Aturan, Pengendara Diminta Putar Balik

Tak Sesuai Aturan, Pengendara Diminta Putar Balik

Surabaya - Diberlakukannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Surabaya membuat beberapa pengendara diminta putar balik oleh dinas perhubungan kota surabaya. Penyebabnya adalah tak memenuhi syarat untuk tetap boleh beraktifitas di Surabaya.

Salah satu pengendara asal Sidoarjo diminta putar balik karena tak mengantongi surat domisili tinggal di Surabaya dan tak memiliki surat keterangan kerja. “Saya kerja di warnet. Terus gimana mbak, kerjaku yak opo mbak,” jawabnya saat dihadang oleh petugas di check point Waru, Selasa (28/4/2020).

Novi salah satu petugas Dishub mengatakan bahwasanya saat pemberlakukan PSBB harus punya keterangan domisili dan keterangan kerja.

“Jadi mbaknya harus puter balik. Minta surat domisili dari RT/RW itu gratis. Nanti kalau sudah mbaknya bisa beraktifitas kembali,” katanya saat menjelaskan.

Tak hanya itu pengendara roda dua yang tak memakai masker juga diminta kembali dan segera menggunakan masker. (ard)

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.