
PHNOM PENH (Lenteratoday)- Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan kesiapan Indonesia menjadi Ketua ASEAN pada tahun 2023. Untuk diketahui, Kamboja saat ini merupakan Ketua ASEAN pada 2022. Setiap negara anggota ASEAN akan mendapat kesempatan jadi ketua secara bergiliran selama satu tahun penuh.
Informasi mengenai pertemuan Jokowi dan dan Raja Norodom disampaikan oleh Menteri Luar Negeri Retno Marsudi di sela-sela rangkaian Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN di Phnom Penh, Jumat (11/11/2022)."Bapak Presiden menyampaikan kesiapan Indonesia untuk meneruskan keketuaan ASEAN tahun depan di tengah situasi kawasan dan dunia yang tidak mudah," kata Retno dalam keterangan pers.
“Bapak Presiden juga menyampaikan harapan dukungan Kamboja dan semua anggota ASEAN dalam keketuaan Indonesia,” kata Retno. Untuk diketahui komitmen itu disampaikan Jokowi saat bertemu Raja Kamboja, Norodom Sihamoni pada Kamis (10/11/2022).
Terkait dengan Indonesia sebagai ketua ASEAN pada 2023, Presiden Jokowi menegaskan komitmennya untuk membangun ASEAN yang lebih kuat untuk mengatasi berbagai tantangan di masa depan yang semakin kompleks.
Komitmen ini disampaikan secara langsung dalam pertemuannya dengan ASEAN Inter-Parliament Assembly (AIPA). Untuk mendukung komitmen itu, Presiden Jokowi menilai penguatan sinergi antara pemerintah dan parlemen menjadi sangat krusial karena hal ini akan memperkokoh sentralitas dan kesatuan ASEAN di tengah berbagai tantangan dan hambatan.(*)
Sumber:AFP | Editor:Widyawati