20 April 2025

Get In Touch

Anggota DPR RI Bambang DH Gelar Sosialisasi 4 Pilar di SMA 17 Agustus 1945

Ratusan siswa SMA 17 Agustus 1945 mengikuti Sosislisasi 4 Pilar MPR RI yang digelar Anggota DPR RI, Bambang DH, Sabtu (24/9/2022).(Foto:surya/lentera)
Ratusan siswa SMA 17 Agustus 1945 mengikuti Sosislisasi 4 Pilar MPR RI yang digelar Anggota DPR RI, Bambang DH, Sabtu (24/9/2022).(Foto:surya/lentera)

SURABAYA (Lenteratoday) - Sosialisasi 4 Pilar MPR RI kembali digelar anggota DPR RI, Bambang DH, hari ini, Sabtu (24/9/2022). Kegiatan yang digelar  di SMA 17 Agustus 1945, Surabaya, ini diikuti oleh 193 siswa SMA.

Ratusan pelajar SMA tersebut mengikuti kegiatan dengan penuh antusias. Tidak hanya diisi dengan Sosialisasi MPR RI namun juga pelatihan Content Creator. Diharapkan, para siswa tersebut tidak hanya dapat membuat konten media sosial yang menarik, tetapi juga dapat memanfaatkan pada hal yang positif.

Selain Bambang DH sendiri yang akan memberikan pengayaan wawasan secara langsung, hadir pula sejumlah pemateri conten creator, seperti Suhardiman Eko selaku Manager Konten Lentera Media Grup, Redaktur Pelaksana Lentera Today,  Agustina Widyawati dan Spesialist Social Media, Yayan Aris.

Kepala Sekolah SMA 17 Agustus 1945, Drs.H.Prehantoro, SH.,MHum.,MM mengatakan sosialisasi terkait kebangsaan dibutuhkan generasi muda. “Di usia SMA ini isu mengenai bullying maupun pertengkaran pelajar sangat rentan. Dengan pemahaman kebangsaan dan kebhinekaan ini kami harap membuka wawasan mereka. Terimakasih Pak Bambang DH telah memfasilitasi sosialisasi dan diskusi yang porduktif ini,” tuturnya.

Terpisah, Ketua Bakti Darma Hita, Tarmuji Talmacsi, yang juga staf ahli dari anggota DPR RI, Bambang DH, menyampaikan, kegiatan ini sudah menjadi agenda rutin. "Sosialisasi 4 Pilar ini sudah menjadi agenda rutin untuk memberikan materi kebangsaan yang disesuaikan dengan perkembangan generasi muda masa kini. Karena itu, untuk kegiatan ini kami berikan pula materi Content Creator," tutur Tarmuji. (*)

Anggota DPR RI, Bambang DH saat Sosialisasi 4 Pilar MPR RI di SMA 17 Agustus 1945, Surabaya, Sabtu (24/9/2022). (Foto:Surya/Lentera)

Reporter : Endang Pergiwati | Editor : Widyawati

Share:
Lentera.co.
Lentera.co.