
Surabaya – Pelaksanaan belajar di rumah akhirnya diperpanjang hingga tanggal 1 Juni mendatang. Hal itu sesuai dengan Surat Edaran Gubernur Jawa Timur no 420/2438/101.1/2020 Perihal Perpanjangan Pelaksanaan Kebijakan Pendidikan Dalam Masa Darurat Penyebaran Corona Virus Disease (COVID-19) di Jawa Timur.
“Surat Gubernur tanggai 30 Maret 2020 untuk belajar di rumahakan berakhir tanggal 21 April 2020. Kemudian terkait rencana perpanjanganbelajar di rumah akan ada kebijakan baru dari Ibu Gubernur dengan mempertimbangkankondisi covid di Jatim masih tinggi dan kalender pendidikan,” tandas KepalaDinas Pendidikan Provinsi Jatim, Wahid Wahyudi, Jumat (17/4/2020).
Dia menjelaskan, sesuai dengan kalender pendidikansebenarnya satu hari sebelumnya puasa Ramadhan atau pada tanggal 23 Aprilhingga dua hari pertama puasa Ramadhan atau tanggal 25 April adalah libur.Kemudian pada tanggal 26 April bertepatan dengan hari Minggu. Sedangkan padatanggal 27 April sampai pada 19 Mei adalah pembelajaran fakultatif.
“Pembelajaran fakultatif yaitu pembelajaran non kurikulum, bisadiisi pondok Radahan dan pendidikan karakter. Kemudian tanggal 20 April sampai 1 Juuni adalah libur Idul Fitri.Sehingga praktis apabila diambil kebijakan perpanjangan limbur itu sampai 1 Juni2020,” tandasnya.
Sementara itu, terkait dengan belajar di rumah, Wahidmenandaskan ada beberapa daerah yang terkendala akses internet atau tidakterjangkau jaringan internet. Diantaranya di pegunungan di Pacitan. Disebutkanada tiga sekolah yang tidak terjangkau akses internet, tapi masih bisamenggunakan aplikasi WhatApp. “Jadi proses pembelajarannya menggunakan WA,”tandasnya.
Kemudian, di kepulauan Madura ada enam sekolah, diantaranyadi pulau Sakala. Karena internet tidak bisa, maka proses pembelajaran masihmasuk dan tatap muka setiap hari, tapi protokol kesehatan dilaksanakan karena jumlahsekolahnya sedikit sehingga bisa diatur jarak dengan pakai masker. Ada limasekolah lagi yang tidak bisa dijangkau dengan internet, tapi bisa dijangkau SMS,sehingga pembelajaran dilakukan dengan menggunakan SMS. (ufi)