
SEMARANG (Lenteratoday) - Turut meriahkan peringatan Hari Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77, puluhan lansia mengikuti upacara bendera di Pesantren Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Sukorejo, Gunungpati, Kota Semarang.
Peserta hingga petugas upacara bendera berusia 60 tahun ke atas. Meskipun di usia yang sudah tidak lagi muda, tidak menyurutkan antusiasme para peserta untuk mengikuti upacara.
"Alhamdulillah saya pribadi sangat senang sekali karena bisa mengenang masa-masa lampau, kemudian juga bisa lebih menghayati lagi," ungkap Mariati, salah satu peserta upacara (17/8/2022).
Mariati berharap upacara ini dapat menjadi bentuk pengabdian para lansia kepada negara.
"Mudah-mudahan dengan upacara ini kami lebih bisa mengabdikan diri walaupun dengan sisa usia kami yang sudah senja. Insyaallah kami akan berjuang semaksimal mungkin," ujar Mariati.
Sementara itu, pembina pesantren lansia IZI Semarang, Idris, menyampaikan bahwa peringatan HUT RI ke-77 tidak hanya dilakukan melalui upacara, namun juga harus diimbangi dengan ibadah.
"Ya tentunya agar nanti lebih bersemangat untuk mengisi kemerdekaan ini dengan banyak beribadah kepada Allah Swt", kata Idris.
Idris turut menyampaikan bahwa gelaran upacara ini ditujukan untuk memberikan kesempatan kepada para lansia untuk mengenang memori masa lampau.
"Iya luar biasa, ini tadi pun ide dari para santri-santriwati juga. Mereka menginginkan adanya memories dulu pada saat upacara. Sudah lama nggak upacara terus pengen upacara sampai mereka persiapan," jelas Idris.
Sebelum upacara digelar, para petugas upacara lansia sudah melakukan latihan dalam waktu satu minggu. Meskipun beberapa kali ditemui hambatan saat latihan, namun pada akhirnya, upacara dapat dilaksanakan dengan lancar.
Reporter : Azifa Azzahra | Editor : Endang Pergiwati