
Mojokerto - Pasca dievakuasinya tiga korban tewas di kamar jenasah rumah sakit RA Basoeni, Gedeg, Kabupaten Mojokerto karyawan PT. Enero, rencananya jenasah ketiga korban akan dibawa ke RS. Bhayangkara, Polda Jatim Surabaya.
Tujuan dibawanke RS Bhayangkara tersebut untuk dilakukan outopsi guna bisa mengetahui penyebab tewasnya ketiga korban. Sejauh ini, korban diduga tewas akibat keracunan gas saat melakukan aktivitas pembersihan di dalam area kolam tabung gas presleting,
AKP. Edi Purwo S, SH saat ditemui di ruang kerjanya mengatakan, bahwa ketiga korban tewas akibat insiden yang terjadi di PT. Enero akan dibawa ke RS. Bhayangkara, Polda Jatim. Hari ini juga pihaknya akan melakukan pertemuan dengan pihak keluarga korban tewas untuk memberikan penjelasan.
"Atas insiden tewasnya ketiga korban karyawan PT. Enero diduga akibat keracunan gas saat melakukam aktivitas pembersihan tersebut kita akan bawa ketiga jenasahnya ke RS Bhayangkara, Polda Jatim untuk dilakukan outopsi guna bisa memastikan penyebab tewasnya korban. Selain itu, kita juga akan berkoordinasi dengan pihak Dinas Lingkungan Hidup untuk dilakukan penyelidikan pengambilan laboratorium air dan udara di area lokasi tersebut," ungkapnya. (Joe)